Posts

Showing posts from June, 2024

DUA PESERTA DIDIK MTS TERPADU AR ROIHAN LAWANG RAIH JUARA DALAM JOURNALIST AND DESAIGN COMPETITION (JURASSIC) 2024

Image
Dua peserta didik   MTs Terpadu Ar Roihan Lawang raih juara dalam Journalist and Desaign Competition   (Jurassic)   2024. Yakni Muhamad Noval Pratama (7B) dan Rainafa Dzaky Santoso (7B)   yang diumumkan pada Awarding Jurassic 2024 dan bertepatan dengan Dies Natalis SMAN 1 Lawang ke-57 Sabtu (22/6) di aula SMAN 1 Lawang, Jalan Pramuka 152 Lawang. Journalist And Desaign Competition   (Jurassic)  merupakan ajang perlombaan tingkat SMP/MTs sederajat se-Malang Raya yang diselenggarakan oleh ekstrakulikuler Desakopi dan Jurnalistik Puspita SMAN 1 Lawang. Ajang tersebut bertujuan untuk mengembangkan potensi peserta didik, serta membentuk ruang interaksi dengan sekolah lain dengan mengusung tema “Menginspirasi Masa Depan melalui Pendidikan Berkualitas” Berbagai tahapan lomba telah dilakukan. Dimulai  pendaftaran pada tanggal 29 April 2024 dan dilanjutkan dengan pembuatan karya. Penyerahan karya dilaksanakan pada 30 Mei 2024 dan selanjutnya dilakukan proses penjurian. Hingga puncaknya pada

MTS TERPADU AR ROIHAN LAWANG GELAR PELEPASAN PESERTA DIDIK KELAS IX DAN GELAR KARYA P5 P2RA KEARIFAN LOKAL

Image
  Sabtu (22/06) MTs Terpadu Ar Roihan gelar pelepasan peserta didik kelas IX Tahun Pelajaran 2023/2024 bertempat di aula UPT   Pelatihan Kesehatan Masyarakat Murnajati, Jalan Argo Tunggal   01, Lawang.   Turut hadir tamu undangan dalam acara tersebut Direktur YLPI Ar Roihan Dr. Lailil Qomariyah, M.Pd., Kepala Madin Ar Roihan Ainun Hakim, S.Pd., Kepala Home Schooling Ar Roihan Ema Fitriyah, S.Pd., dan wali murid kelas IX. Acara pelepasan dimulai pada pukul 08.00 WIB dengan pembacaan salawat nabi  oleh tim Albanjari MTs Terpadu Ar Roihan dan pembacaan ayat suci Al-Qur’an. Dilanjutkan kirab peserta wisuda yang diiringi pasukan pedang pora dan pasukan drumben MTs Terpadu Ar Roihan menuju Aula. Setibanya di dalam aula seluruh peserta wisuda dan seluruh tamu undangan menyanyikan lagu Indonesia Raya, Hymne Madrasah dan Mars Madrasah.  Kegiatan berlanjut dengan prosesi wisuda dengan penyematan gordon pada masing-masing peserta wisuda oleh Kepala MTs Terpadu Ar Roihan Redite Kurniawan, M.Pd.,

PESERTA DIDIK MTS TERPADU AR ROIHAN ANTUSIAS IKUTI PENYULUHAN KESEHATAN SEKSUAL DAN REPRODUKSI DARI TIM RBA

Image
  Rabu (12/06) MTs Terpadu Ar Roihan kedatangan tim magang Kemendikbudristek yang berada pada mitra Ruang Belajar Aqil (RBA) diantaranya Sopiaty (NTB), Andien Syaharani (Nganjuk), Atika Putri Jayanti (Mojokerto), Rusda Indriyani (Banjarmasin), dan Roy Dwi Yanto (Lampung). Kedatangan mereka   guna memberikan penyuluhan kesehatan seksual dan reproduksi bagi peserta didik MTs Terpadu Ar Roihan. Ruang Belajar Aqil (RBA) merupakan perkumpulan berbadan hukum di bawah kemendikbudristek yang bersifat not for profit yang bergerak dalam bidang sosial. RBA menyelenggarakan beberapa kegiatan diantaranya pemberdayaan masyarakat, pemberdayaan pemuda serta penyediaan layanan literasi dan diseminasi bagi masyarakat. Kegiatan penyuluhan berlangsung pukul 08.00 – 10.00 WIB di aula MTs Terpadu Ar Roihan dengan didampingi oleh Lu’lu’il Mahfudloh, S.Psi. selaku guru BK, dan wali kelas delapan. Dan yang menjadi sasaran program penyuluhan tersebut adalah peserta didik kelas delapan. Sopiaty menyampaik

MUNAQOSAH TAHFIDZUL QUR’AN MTS TERPADU AR ROIHAN LAWANG: TASMI’ MUNAQOSAH BIL GHAIB

Image
  MTs Terpadu Ar Roihan Lawang kembali gelar M unaqosah bagi peserta didik hafiz jus 30 dan jus 1 Sabtu (08/06) di Aula MTs Terpadu Ar Roihan Lawang. Turut hadir dalam kegiatan   tersebut Kepala MTs Terpadu Ar Roihan Lawang Redite Kurniawan, M.Pd., seluruh dewan guru, dan orang tua. Peserta Munaqosah kali ini Andina Putri Anastasya (9A), Ratu Fika Mufid Al Bari' (9A), Sa'diyah Nur Hikmah (9A), Tiara Sri Mulyani (9A), dan Excell Ganendra Arinsa Maheswara (8B) sebagai peserta hafiz jus 30. Sedangkan Iis Indriyanni (7A) peserta hafiz jus 1. Bertindak sebagai munaqis Muhammad Ali Chusni, S.Pd.I., Riki Setiyobudi, S.HI., dan Luluk Muthaifah, S.Pd.I. Kegiatan yang berlangsung pukul 08.30 – 12.00 WIB berjalan dengan hikmad. Diisi dengan berbagai acara yakni pembukaan, pembacaan ayat suci Al-Qur’an oleh Ananda Miqdaru Ahmad Nafi (8B), sambutan Kepala MTs Terpadu Ar Roihan Redite Kurniawan, M.Pd. dan proses Munaqosah . Dalam proses Munaqosah seluruh peserta menuju ke atas panggung

PESERTA DIDIK MTS TERPADU AR ROIHAN LAWANG BORONG MEDALI DALAM OLOMPIADE SAINS DAN BAHASA TINGKAT NASIONAL

Image
  Sederet peserta didik MTs Terpadu Ar Roihan Lawang berhasil menunjukkan kemampuan akademiknya dengan menjuarai berbagai olimpiade sains dan bahasa   dalam Indonesian Youth Science Competition (IYSC), Dolton Science Student Olympiad 2.0, Olimpiade Sains Hardiknas (OSH),   dan Quartal Language Olympiad 5.0. Ada enam peserta didik yang telah meraih medali dalam Indonesian Youth Science Competition (IYSC). Adalah Camezicu Ozinolla Qitano kelas 8A, meraih medali emas mata pelajaran IPA dan   medali emas mata pelajaran Bahasa Indonesia. Namirah Azzaho kelas 8A, meraih medali perak mata pelajaran Bahasa Indonesia dan medai perunggu mata pelajaran IPS. Lathifah Rahma Ramadhani kelas 8A, meraih medali emas mata pelajaran Matematika, medali emas mata pelajaran IPA, medali emas mata pelajaran Bahasa Indonesia, dan medali emas mata pelajaran SBDB.   Medy Maharani kelas 8A, meraih medali perak mata pelajaran Kimia Terpadu. Violla Tirta kelas 8A, meraih medali emas mata pelajaran IPS. Dan De