Posts

Showing posts from February, 2020

Organisasi Siswa Intra Madrasah (OSIM) MTs. Terpadu Ar-Roihan Aktif Promosikan Madrasah

Image
Lelucon segar dan ice breaking mewarnai pemaparan tentang profil madrasah yang diputar melalui LCD. Zalfa (kelas 8 A) yang juga komando dari organisasi siswa intra madrasah (OSIM) MTs Terpadu Ar-Roihan tanpa ragu berhasil membuat audiensnya yang berasal dari kelas 6 SD/MI itu terpukau dengan bahasanya yang ringan dan santai. Sedangkan beberapa anggota OSIM yang lain memegang kamera dan membantu perlengkapan saat presentasi. Ya, itulah OSIM MTs Terpadu Ar-Roihan Lawang tidak mau tinggal diam dan ikut mempromosikan madrasah tercinta mereka di tahun ajaran baru 2020/2021. Presentasi dilakukan ke beberapa sekolah dasar dan madrasah ibtidaiyah untuk menjelaskan tentang apa dan bagaimana MTs Terpadu (Master) Ar-Roihan Lawang serta mengapa harus bersekolah di madrasah tsanawiyah tersebut. Kegiatan yang dilakukan pada pekan ke-3 bulan Februari 2020 ini juga didampingi oleh pembina OSIM, M. Rangga putra Perdana dan Lu'luil Mahfudlo. Beberapa SD dan MI yang sudah dikunjungi o

Tim Regu Pramuka MTs. Terpadu Ar-Roihan Ikuti Latihan Gabungan Kwaran Lawang

Image
Cuaca yang diprediksi hujan tidak menyurutkan semangat peserta Pramuka MTs. Terpadu Ar-Roihan Lawang dalam mengikuti latihan gabungan (latgab) Kwaran Lawang pada Sabtu (15/2). Latihan gabungan yang diselenggarakan di SMA PGRI Lawang itu menghadirkan 27 regu Pramuka tingkat SMP/MTs yang ada di Kecamatan Lawang dari 12 sekolah/madrasah negeri maupun swasta. Latihan gabungan tersebut bertujuan untuk membentangkan persatuan dan silaturahim bagi regu-regu Pramuka setingkat SMP/MTs se-Kwaran Lawang melalui kegiatan yang positif dan bermanfaat. Pada kesempatan tersebut Pramuka MTs. Terpadu Ar-Roihan mengirimkan 1 tim regu inti yang terdiri dari Daffa, Tio, Ilmi, Kaka, Zaki, Zalfa, Regina, dan Vanessa. Peserta didik campuran kelas 8 A dan kelas 8B ini tidak menyia-nyiakan momen berharga untuk dapat latihan gabungan bersama regu-regu Pramuka terbaik se-Kwaran Lawang. Mereka juga menunjukkan spirit dan daya juang tangguh sebagai anak-anak Pramuka yang mandiri dan berkarakter. Latih

Visi dan Misi MTs. Terpadu Ar-Roihan Lawang

Image
Visi: Terwujudnya Generasi Islam yang Mengintegrasikan Ilmu, Iman, dan Amal. Misi: Melaksanakan pembelajaran Al-Qur'an setiap hari. Menekankan pada cara membaca Al-Qur'an dengan benar. Mengkaji agama dari sumber yang representatif. Mempelajari ilmu pengetahuan dan teknologi, dengan semangat li i'la kalimatullah . Menguatkan keimanan siswa dengan refleksi ketauhidan di setiap pembelajaran. Membiasakan sholat dhuha, dhuhur, dan ashar secara berjama'ah. Melaksanakan pembelajaran konstektual dengan kelas alam dan masyarakat. Mengamalkan ilmu yang didapat sekecil apa pun dalam kehidupan sehari-hari. Membiasakan adab orang berilmu.    

Pendaftaran Online Peserta Didik Baru MTs. Terpadu Ar-Roihan

Image
Pendaftaran online Peserta Didik Baru di:  bit.ly/pendaftaranMaster MTs. Terpadu Ar-Roihan membuka pendaftaran peserta didik baru tahun ajaran 2020/2021. a. Gelombang I Januari - 30 Mei 2020 b. Gelombang II  Juni - Juli 2020 Jl. Mayor Abdullah 248 Lawang Malang Telp 0341-427148 Email: mtsterpadu.arroihan@yahoo.com Pendaftaran online di:  bit.ly/pendaftaranMaster

Profil MTs. Terpadu Ar-Roihan Lawang Malang

Image
Madrasah Tsanawiyah Terpadu Ar-Roihan Lawang atau Mater Ar-Roihan berdiri pada tahun 2014 di Kota Lawang Malang. Madrasah tsanawiyah yang dibentuk sebagai kelanjutan dari Madrasah Ibtidaiyah Terpadu Ar-Roihan ini berada di bawah naungan Yayasan Lembaga Pendidikan Islam Ar-Roihan Lawang. Melalui visinya, yakni, terwujudnya generasi Islam yang mengintegrasikan ilmu, iman, dan amal, menjadikan madrasah ini bukan hanya menggunakan kurikulum nasional sebagai pembelajaran, namun juga kurikulum dari Kementerian Agama, dan kurikulum khas Ar-Roihan. Pada akhirnya, generasi yang dapat mengintegrasikan ilmu, iman, dan amal dicapai oleh peserta didik di akhir masa belajar dengan pembiasaan, antara lain: sholat berjamaah dhuha, dhuhur, dan ashar di masjid, pembelajaran yang bermakna, serta kegiatan-kegiatan positif lainnya di luar kelas. Madrasah tsanawiyah yang beralamat di Jl. Mayor Abdullah 248 ini merupakan madrasah inklusi yang juga melayani pendidikan untuk anak-anak berkebutuha