Posts

Showing posts from April, 2024

TIM BASKET PUTRI MTS TERPADU AR ROIHAN LAWANG RAIH JUARA 2 DALAM TURNAMEN BOLA BASKET TROFEO CUP KECAMATAN LAWANG

Image
  Tim basket putri MTs Terpadu Ar Roihan raih juara 2 dalam Turnamen Bola Basket KBL Trofeo Cup   2024 Zona Utara Kecamatan Lawang pada Minggu (28/4). Turnamen tahunan ini diselenggarakan oleh Perbasi Kabupaten Malang dan diikuti oleh sekolah-sekolah tingkat SMP/MTs   se-Kecamatan Lawang. Turnamen berlangsung mulai pukul 07.00 hingga selesai, bertempat di   lapangan basket SMP Negeri 3 Lawang. Adapun tim basket putri MTs Terpadu Ar Roihan yang mengikuti turnamen tersebut diantaranya Nadifa Ghania (9A) sebagai kapten tim, Andina Putri (9A), Anggun Sufizat (9A), Anjelita Kirania Hadi (9A), Viola Tirta Martono (8A), Destiyani Keizya Anggraini (8A), Medy Maharani (8A), Abira Rahid (7A), Adia Rafa (7A), Nadia Syahirah (7A), dan Alsyafira Salsabila (7A) dibawah bimbingan guru olah raga MTs Terpadu Ar Roihan, M Rangga Putra   Pradana, S.Pd. “Ini tahun kedua kita mengikuti turnamen tersebut, alhamdulilah teknik permainan Tim Basket Putri MTs Terpadu Ar Roihan kali ini mengalami peningkatan

SISWA MTS TERPADU AR ROIHAN GELAR BAKTI SOSIAL RAMADAN DI DUSUN JERUK DESA SRI GADING LAWANG

Image
  Kamis (04/04) tepatnya setelah salat asar berjamaah, perwakilan peserta didik MTS Terpadu Ar Roihan antusias berangkat menuju lokasi Bakti Sosial di Dusun Jeruk, Desa Sri Gading, Kecamatan Lawang. Kegiatan tersebut merupakan penutupan kegiatan Pondok Ramadan sekaligus   implementasi   pembelajaran proyek “Rahmatan Lil’alamin” yang diisi   dengan penyaluran bantuan sembako ke   warga Dusun Jeruk dan buka puasa bersama. Rombongan tiba di lokasi pada pukul 16.30 WIB setelah melalui perjalanan yang sangat jauh dan curam. Rombongan disambut hangat oleh Kepala Dusun Jeruk Muhammad Subakir lalu menuju titik kumpul di Madrasah Diniyah Roudlotus Salat untuk mendapatkan pengarahan dan pembagian kelompok oleh Ketua Panitia Bakti Sosial Nur Istikhoroh, S.Pd. Didampingi beberapa perwakilan warga desa, masing-masing kelompok bergerak ke rumah-rumah warga   untuk membagikan sembako berupa beras, gula, minyak, dan mi instan yang sebelumnya telah dihimpun oleh peserta didik MTs Terpadu Ar Roihan