MTS TERPADU AR ROIHAN LAWANG TERIMA KUNJUNGAN KERJA KASI KESEJAHTERAAN SOSIAL DAN KEPEMUDAAN KECAMATAN LAWANG UNTUK PENGEMBANGAN UNIT PMR

 


MTs Terpadu Ar Roihan Lawang menerima kunjungan kerja Kepala Seksi Kesejahteraan Sosial dan Kepemudaan Kecamatan Lawang,  Effendi, S.E., Rabu (04/09). Kunjungan tersebut bertujuan untuk menindaklanjuti rencana pembentukan dan pengembangan Unit Palang Merah Remaja (PMR) di MTs Terpadu Ar Roihan Lawang.

Dalam kunjungan tersebut, Effendi, S.E. melakukan koordinasi bersama guru pembimbing ekstrakulikuler PMR untuk membahas persiapan teknik pembentukan unit PMR, termasuk program kerja yang akan dilaksanakan dan pelatihan bagi calon anggota PMR.

“Kunjungan ini merupakan langkah awal dalam upaya pengembangan kegiatan ekstrakulikuler di sekolah-sekolah di Kecamatan Lawang. Ke depan, akan dilakukan pembinaan lebih lanjut serta pelatihan intensif untuk para peserta didik yang akan bergabung dalam Unit PMR.” ujar Effendi.

“Kami berharap MTs terpadu Ar Roihan Lawang dapat menjadi contoh bagi sekolah-sekolah lainnya dalam pengembangan kegiatan PMR di wilayah Kecamatan Lawang.” sambungnya.

Pihak MTs Terpadu Ar Roihan sangat antusias dan mendukung rencana kerja tersebut. Dengan membentuk Unit PMR, diharapkan peserta didik dapat  mengembangkan keterampilan, kepemimpinan, kerja sama tim, meningkatkan pengetahuan dan keterampilan di bidang kesehatan dan pertolongan pertama, serta mampu membentuk pribadi peduli, tanggap dan siap menghadapi tantangan dalam kehidupan sosial dan kemanusiaan.(lat)

Comments

Popular posts from this blog

PENDAFTARAN PESERTA DIDIK BARU MTS TERPADU AR-ROIHAN LAWANG TAHUN AJARAN 2021/2022

LOMBA MENULIS CERPEN DAN MENDONGENG BULAN BAHASA DAN SASTRA TINGKAT SD/MI SE-MALANG RAYA

PESERTA DIDIK MTS TERPADU AR ROIHAN ANTUSIAS IKUTI PENYULUHAN KESEHATAN SEKSUAL DAN REPRODUKSI DARI TIM RBA