BELAJAR PENGOLAHAN TEH DAN PARIWISATA DI PTPN XII WONOSARI



Siswa kelas VII MTs. Terpadu Ar-Roihan Lawang melakukan education tour (kunjungan belajar) di Perkebutan Teh PTPN XII Wonosari Lawang. Acara yang dilaksanakan pada Rabu (15/12) berlangsung dengan semangat oleh peserta yang berjumlah 27 siswa dan 3 orang guru, masing-masing wakasis, Riki Setyo Budi, wali kelas Munawaroh, dan guru pembimbing khusus, Choirunnisa.

Rombongan yang berangkat pukul 07.30 WIB disambut langsung oleh bagian Humas Perkebunan Teh Wonosari PTPN XII dan dipersilakan untuk menonton video dokumentari tentang perkebunan dan pabrik teh. Area luas yang berada di Barat Kota Lawang dan dibangun oleh Belanda tahun 1912. Setelah menonton video, berikutnya rombongan diajak untuk masuk ke dalam pabrik dan belajar tentang pengolahan pucuk daun teh hingga dikemas menjadi teh celup yang bisa dinikmati oleh konsumen.

Kunjungan belajar merupakan program yang diagendakan rutin oleh Madrasah Tsanawiyah Terpadu Ar-Roihan Lawang pada semester ganjil. Setiap jenjang kelas mendapatkan pembelajaran di luar kelas dengan tempat yang berbeda-beda sesuai dengan mata pelajaran yang sedang diajarkan oleh guru. Kegiatan education tour ini juga dapat menambah pengetahuan dan wawasan siswa yang dapat belajar langsung di tempatnya. 


Comments

Popular posts from this blog

PENDAFTARAN PESERTA DIDIK BARU MTS TERPADU AR-ROIHAN LAWANG TAHUN AJARAN 2021/2022

LOMBA MENULIS CERPEN DAN MENDONGENG BULAN BAHASA DAN SASTRA TINGKAT SD/MI SE-MALANG RAYA

PESERTA DIDIK MTS TERPADU AR ROIHAN ANTUSIAS IKUTI PENYULUHAN KESEHATAN SEKSUAL DAN REPRODUKSI DARI TIM RBA