Siswi Master Raih Juara 2 Bulu Tangkis Porseni Se-Sub Rayon MTS


Nadia Aurellia (kelas IX A) Master Ar-Roihan Lawang meraih juara 2 dalam lomba bulu tangkis seleksi Porseni se-sub rayon 54 MTs yang terdiri dari Kecamatan Lawang, Karang Ploso, Pujon, Ngantang, dan Kasembon. Siswi pendiam yang selama ini belum diketahui potensinya itu ternyata secara mengejutkan dapat memperoleh juara 2 dalam kompetisi tersebut.

Seleksi Porseni MTs memang tengah digelar dalam suasana pandemi secara protokol kesehatan. Hanya tiga cabang olahraga yag dipetandingkan pada perhelatan ini, yaitu bulu tangkis, catur, dan tenis meja. Sedangkan cabang-cabang lainnya diselenggarakan secara virtual. Cabang yang dilaksanakan tatap muka dilakukan di dua tempat pada Rabu (8/9) yaitu di MTsN 3 Malang dan di GOR bulu tangkis Singosari.


Pada kesempatan ini Master Ar-Roihan juga mengirim delegasinya pada acara tersebut pada setiap lomba. Meski hanya menyisakan Nadia Aurellia yang nanti bersama juara 1 akan dikirim mewakili sub-rayon ke tingkat Kabupaten Malang, seluruh tim dan pembina merasa bangga dengan capaian yang tidak mudah tersebut. Di sisi lain, Master Ar-Roihan berusaha mewadahi seluruh potensi siswa yang ada. Salah satunya adalah dengan mengirimkan siswa-siswi ke berbagai event baik di tingkat regional maupun nasional, bahkan hingga ke tingkat internasional. 

Comments

Popular posts from this blog

PENDAFTARAN PESERTA DIDIK BARU MTS TERPADU AR-ROIHAN LAWANG TAHUN AJARAN 2021/2022

LOMBA MENULIS CERPEN DAN MENDONGENG BULAN BAHASA DAN SASTRA TINGKAT SD/MI SE-MALANG RAYA

PESERTA DIDIK MTS TERPADU AR ROIHAN ANTUSIAS IKUTI PENYULUHAN KESEHATAN SEKSUAL DAN REPRODUKSI DARI TIM RBA