MATSAMA MTS AR-ROIHAN TAHUN 2021/2022
Awalnya Masa Orientasi Siswa Madrasah (Matsama) MTs. Terpadu Ar-Roihan Lawang dirancang dengan tatap muka selama tiga hari, mulai Senin-Rabu (12-14/7). Namun Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) sudah terlebih dahulu dilaksanakan sehingga Matsama pun akhirnya harus dilakukan secara daring.
Meskipun hanya berjumpa via zoom, sebanyak 25 siswa baru kelas VII yang diterima di Master Ar-Roihan Lawang mengikuti masa orientasi dengan tertib dan lancar. Acara yang dibuka langsung oleh Kepala Madrasah Tsanawiyah Terpadu Ar-Roihan Lawang tersebut dilaksanakan dari pukul 07.30 WIB dan berakhir pada pukul 09.30 selama tiga hari berturut-turut. Dalam sambutannya, kepala madrasah mengucapkan selamat datang pada seluruh siswa baru yang nanti akan mendapatkan pendidikan dan pengajaran di Master Ar-Roihan, tempat yang bukan hanya memberikan pembelajaran mengenai akademik semata namun juga memberikan teladan karakter akhlakul karimah.
Hari pertama Matsama diisi dengan penyampaian visi misi madrasah dan pengenalan guru-guru secara umum oleh kepala madrasah, profil madrasah oleh Toha Luqoni, serta kurikulum oleh Nurkhayati. Secara singkat juga dikenalkan pada madrasah riset atau pengenalan penelitian yang sekarang menjadi program unggulan Master Ar-Roihan. Sedang pada hari kedua diisi dengan informasi tata tertib oleh guru BK, Lu'luil Mahfudlo, pengenalan madrasah inklusi oleh Khusniyatul Khukmi, serta tentang kesiswaan oleh Riki Setyobudi. Pada hari ketiga Matsama diisi tentang pengenalan pembelajaran Tahfiz dan Ubudiyah.
Pada Matsama kali ini pengurus Organisasi Siswa Intra Madrasah (OSIM) yang sudah dipersiapkan akan didayakan dalam acara ini akhirnya hanya bisa melakukan syuting dan ditayangkan dalam bentuk video. Pengurus OSIM ini mengajari adik kelasnya untuk yel-yel madrasah serta Mars Ar-Roihan agar suasana Matsama makin semangat.
Comments
Post a Comment